Roti Kacang, Khas Tebing Tinggi Dengan Resep MudahnyaRoti Kacang, Khas Tebing Tinggi Dengan Resep Mudahnya

Roti Kacang adalah makanan khas yang terkenal di kota Tebing tinggi yang berada di pulau sumatera utara. Resep roti kacang simpel dengan bahan-bahan yang mudah didapatkan. Dan tentunya dengan rasa yang tidak bikin kecewa.

Alasan Roti Kacang menjadi makanan khas kota ini adalah ketika seorang usaha toko roti yang bernama Lau Wing Hiang membuka toko roti kacang cap rajawali yang sederhana. Namun usaha toko miliknya menjadi ramai pembeli karena kenikmatan rasa buatannya yang didapatkan dari pengalamannya bertahun-tahun. Itulah bagaimana roti kacang bisa menjadi makanan khas kota tebing tinggi

Resep Roti Kacang, Makanan Khas Kota Tebing Tinggi

Resep roti kacang yaitu dengan bahan-bahan seperti tepung terigu, ragi, garam, gula dan isiannya yang berisi kacang tanah dan mentega. Untuk isiannya optional atau bebas berisi apa saja sesuai dengan selera pembuat atau penikmatnya.

Langkah yang bisa diikuti adalah dengan mencampurkan ragi dengan sedikit air hangat dan gula setelah itu biarkan sampai larut dan bisa menambahkan bahan lainnya seperti gula dan sisa ragi.

Ulen roti hingga menjadi elastis dengan tangan atau mixer sekitar 15an menit. Jika sudah selesai, siapkan mangkok yang telah diolesi minyak dan tutup dengan kain yang basah selama 1 sampai 2 jam hingga adonannya mengembang atau membesar.

Sambil menunggu adonannya mengembang, bisa memblender kacang hingga halus. Jika menggunakan kacang tanah, baiknya dikupas kulitnya terlebih dahulu dan cuci hingga bersih. Setelah halus, masak kacang dengan mentega dan gula yang telah ditaburkan di atas panci sampai kering. Lalu angkat dan biarkan sampai dingin. Untuk gulanya bisa menggunakan jenis apa saja tergantung dari selera.

Setelah sudah menunggu bahan-bahan tersebut, bagi adonan tepung hingga beberapa bagian. Setelah itu lapisi dengan isian kacang dan bungkus dengan tepung.

Cetak sampai menjadi 10 atau 20 buah sesuai yang di inginkan atau bisa sampai tepung dan kacangnya habis. Jangan lupa untuk siapkan teflon dengan api kecil yang diatasnya sudah disusun adonan roti. Dan Panggang sampai warnanya kecoklatan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *